Sabtu, 23 Juni 2012

jaejoong jyj


Hero Jaejoong JYJ Ogah Pakai Stuntman di 'Dr. Jin'

Meski menjalani sejumlah adegan berbahaya menggaunakan pedang, namun Hero ingin melakoninya sendiri tanpa stuntman.

 -  benar-benar menunjukkan totalitasnya dalam berakting. Di serial kolosal "Time Slip Dr. Jin", Hero dituntut untuk melakukan adegan action yang cukup berbahaya. Ia kerap melakukan adegan perkelahian menggunakan pedang dan mengendarai kuda.

Hebatnya, aktor "Protect the Boss" (2011) ini tak mau memakai stuntman (pemeran pengganti) untuk adegan-adegan tersebut. Perwakilan agensinya mengungkapkan sejak awal Hero memang ingin menunjukkan dedikasinya untuk serial ini.

"Ada banyak sekali adegan yang mengharuskannya memakai pedang. Jadi sebenarnya ada banyak situasi yang bisa membahayakan dirinya," ujar agensi Hero. "Tapi dia benar-benar tak takut terluka."

"Sejak awal berakting di serial ini, dia sudah bilang ingin merasakan pengalaman itu," tambahnya. "Dia juga ingin melakukannnya sendiri dan menolak memakai stuntman."

Dalam serial itu, ia berperan sebagai Kim Kyung Tak, seorang prajurit militer Dinasti Joseon. Karakter Hero juga diceritakan sebagai tunangan  ("City Hunter"). Namun ia harus menjadi pesaing cinta  ("My Princess"). "Time Slip Dr. Jin" diadaptasi dari manga Jepang dan diputar di stasiun MBC.

super junior


Serunya Super Junior Kumpul Bareng di Asrama

Meski harus berbagai dan kehilangan privasinya, Leeteuk mengaku menikmati kebersamaan mereka di asrama Super Junior.

 - Apa jadinya jika sejumlah cowok hidup bersama dalam satu atap? Tentu hari-hari mereka selalu diwarnai kejadian-kejadian seru. Baru-baru ini Sports Seoulberkesempatan untuk mengintip asrama para personil .

Kehebohan pun terjadi saat mereka saling berusaha mengungkap kebiasaan buruk. mengungkapkan  mempunyai kebiasaan terburuk saat tidur. Kebiasaan ini bahkan sempat membuat pengurus asrama syok di hari-hari awal mereka.

"Shindong yang memiliki kebiasaan buruk. Dia suka tidur tanpa baju," ujar Leeteuk sembari tertawa. "Di hari-hari awal, pengurus asrama kaget saat membersihkan kamarnya. Dia syok melihat Shindong tidur tanpa baju, haha."

Leeteuk pun mengungkapkan suka duka hidup di asrama. Ia mengaku harus rela kehilangan privasinya. Namun, ia tak pernah merasa kesepian karena selalu ada teman-temannya.

"Kekurangannya (hidup di asrama) itu tidak ada privasi," ujar Leeteuk. "Sejujurnya aku ingin kencan dan punya pacar. Tapi setiap kali aku berbicara dengan seseorang di telepon, selalu ada saja yang datang dan bertanya, 'Kau bicara dengan siapa?'."

"Tapi ada untungnya juga. Aku tak akan pernah kesepian," tambahnya. "Selalu ada teman untuk diajak bicara saat aku merasa lelah."

Mendengar hal ini,  langsung menyahut, "Aku ingin hidup seperti ini sampai mati. Karena ini sangat menyenangkan." Ia pun menambahkan, "Saat kami menikah nanti, aku ingin kami menjadi tetangga."

Kekompakan para personil SuJu ini ternyata juga terjadi di asrama mereka.  mengaku mereka bahkan patungan membeli TV layar lebar bersama-sama. "Di lantai 12, kami pernah menabung untuk membeli TV berlayar 20 inch. Lalu kami menabung lagi dan membeli TV 50 inch," ujar Ryeowook. Saat itu, sesi wawancara ini juga diikuti oleh  dan .

Simak foto-foto Super Junior di asrama mereka berikut ini:

  

eunhyuk


Teaser Foto Eunhyuk Super Junior untuk Album Comeback

Eunhyuk tampil misterius dalam foto untuk album Super Junior yang akan rilis bulan depan, 'Sexy, Free & Single'.

 - Fans  dibuat gembira dengan hadirnya teaser foto untuk promo albumcomeback keenam, "Sexy, Free & Single". Personil pertama yang menghadirkan image terbarunya di promo album itu adalah .

Dalam foto tersebut, Eunhyuk terlihat misterius. Sementara kesan sedikit feminin ditonjolkan lewat motif bunga pada topengnya.

Teaser foto ini diunggah mulai 21 Juni. Nantinya para personil SuJu lainnya yakni ,, dan  juga akan tampil satu persatu.

"Sexy, Free & Single" akan dirilis versi digitalnya 1 Juli dan secara offline, 4 Juli. Ini juga proyek album pertama kembalinya Kangin seusai menjalani wajib militer selama 2 tahun.

lee donghae


Lee Donghae Tampil Cantik di Teaser Foto Kedua 'Sexy, Free & Single'

Fans memuji kecantikannya dan ada pula yang menilai penampilannya di teaser promo album comeback Super Junior itu mirip dengan Monalisa.
 - Teaser kedua  untuk album baru "Sexy, Free & Single" kembali mengusung nuansa feminin. Pasalnya sama seperti teaser pertama yang menampilkan , teaser foto kedua menampilkan  dengan pilihan baju dan gaya "cantik".

Dalam teaser foto yang rilis 22 Juni, Donghae mengenakan baju transparan serta kerudung panjang. Wajahnya terkesan sendu mengesankan sosoknya sebagai "Beautiful Man".

Sejumlah fans memuji foto Donghae untuk album "Sexy, Free & Single". Mereka tak sabar menantikan teaser foto lain yang akan menampilkan personil lainnya.

"Hmm, semakin sering aku melihat teaser Donghae, aku merasa dia seperti Monalisa," tweet dari akun@SuperELF4, 22 Juni. "Dia seperti sedang foto pre wedding. Eunhyuk menantikan kamu Lee Dong Hae," kata fans berakun @monkeyfishy92 sambil bergurau. "Aku kena serangan jantung karena kecantikan Donghae. Lee Donghae seperti seorang gadis," ujar pemilik akun @kyuholic.

"Sexy, Free & Single" adalah album comeback keenam Suju yang akan rilis versi digitalnya 1 Juli dan versi offlinenya, 4 Juli. Nantinya,  juga akan ikut bergabung di album tersebut. 

leeteuk & ryeowook


Leeteuk dan Ryeowook SuJu Tak Kalah Cantik di Teaser 'Sexy, Free & Single'

Leeteuk dan Ryeowook tampak feminin namun penuh kesan misterius di teaser foto terbaru untuk album comeback Super Junior itu.

 -  kembali menghadirkan teaser foto para personil untuk album baru "Sexy, Free & Single". Kali ini teaser foto  dan  dirilis secara bersamaan dengan konsep feminin namun misterius.

Sama seperti dua teaser sebelumnya, Leeteuk dan Ryewook juga tampil "cantik". Namun saat ini belum bisa dipastikan apakah tema "Beautiful Man" akan menjadi konsep dari album "Sexy, Free & Single" tersebut.

Sebelumnya,  mendapat giliran pertama untuk teaser foto "Sexy, Free & Single" yang rilis 21 Juni. Sehari sesudahnya, teaser foto kedua menghadirkan  dengan kerudung ala pengantin.

"Sexy, Free & Single" akan menjadi album comeback keenam Super Junior. Versi digitalnya akan rilis 1 Juli sementara untuk album offlinenya beredar 4 Juli.

micky yoochun


Micky Yoochun Sedih Berpisah dengan Han Ji Min di 'Rooftop Prince'

Micky Yoochun Sedih Berpisah dengan Han Ji Min di 'Rooftop Prince'

Micky bahkan mengaku menangis saat mendengar dialog perpisahan yang diucapkan Han Ji Min di hari terakhir syuting 'Rooftop Prince'.

 -  baru saja menyelesaikan syuting adegan terakhirnya di serial "Rooftop Prince". Menariknya, personil ini mengaku sedih karena harus berpisah dengan sang lawan main, .

Aktor "Miss Ripley" (2011) ini bahkan mengaku menangis saat Han Ji Min mengucapkan dialog selamat tinggal. Micky mengungkapkan momen perpisahannya dengan aktris "Padam Padam" itu terasa berat baginya.

"Hatiku ikut merasa sakit saat menjalani syuting adegan perpisahan dengan Park Ha (karakter Han Ji Min)," ujar Micky. "Itu momen yang berat bagiku. Aku bahkan menangis saat ia mengucapkan dialog perpisahannya."

Beberapa waktu lalu, Micky juga mengungkapkan perasaannya tentang serial ini. Ia mengaku serial "Rooftop Prince" membuatnya menjadi lebih kuat. Serial romantis arahan sutradara Shin Yoon Seob ini diputar mulai Maret lalu di stasiun SBS.

Jumat, 22 Juni 2012

hyoyeon - snsd


Hyoyeon SNSD Bakal Jadi The Next BoA?

Hyoyeon SNSD
Walau telah  go international dan sukses dengan karir bermusiknya, SNSD tampaknya belum bisa menyaingi popularitas BoA sebagai salah satu penyanyi terbaik Korea yang mampu dikenal di seluruh belahan dunia. Namun rupanya Minwoo ‘Shinhwa’ punya pemikiran lain, ia meyakini bahwa salah satu personelnya, Hyoyeon, akan mampu menjadi ‘the next BoA’.
Hyoyeon yang tampil dalam acara ‘Dancing With The Star 2‘ sukses menunjukkan kemampuannya dalam menari. Hal tersebut rupanya membuat Minwoo ‘Shinhwa’ merasa kagum pada member SNSDtersebut dan menjulukinya ‘the next BoA’.
“Aku penggemar berat SNSD. Aku selalu memperhatikan Hyoyeon sejak lama karena aku merasa dia adalah ‘the next BoA’ berkat kemampuan menarinya yang menakjubkan,” ujar Minwoo.
Rupanya bukan hanya Minwoo yang beranggapan seperti itu. Eunhyuk dari Super Junior tampaknya punya pemikiran yang sama dan berujar bahwa Hyoyeon adalah salah satu dancer terbaik.
“Sejak masa training, Hyoyeon adalah salah satu penari terbaik dan dia sangat menonjol dibandingkan 100 peserta lainnya,” ujar Eunhyuk. “Aku bahkan ingin meminta beberapa saran menari darinya.”
Tampaknya kemampuan Hyoyeon dalam menari memang tak bisa dipandang remeh, sampai-sampai Minwoo dan Eunhyuk memberi pujian pada salah satu member SNSD tersebut. Penasaran seperti apa skill menari Hyoyeon? Sidomi akan tampilkan cuplikan ‘Dancing With The Star 2′ yang akan tayang 22 Juni waktu setempat.

snsd


Avril Lavigne Akan Tulis Lagu untuk SNSD?

 - SNSD ternyata pernah bertemu langsung dengan penyanyi asal Kanada Avril Lavigne. Sang leader Taeyeon bahkan meminta Avril untuk menulis lagu untuk mereka. Wow!

Para personel SNSD bertemu Avril di Jepang. Taeyeon mengaku sangat gugup bisa bertemu langsung dengan sang superstar.

"Kami bertemu Avril ketika berpromosi di Kepang. Aku sangat gugup bertemu langsung dengan dirinya karena dia seorang artis yang aku suka sejak aku kecil," ujar Taeyeon dalam wawancara bersama ELLE Girl dilansir Soshified, Jumat (22/6/2012).

"Aku bilang aku fansnya dan langsung bertanya, jika ada kesempatan maukah ia menulis lagu untuk SNSD," sambung Taeyeon.

Lalu apakah Avril mau?

"Ia mungkin terkejut karena itu adalah kali pertama kami bertemu tapi ia dengan santai menjawab 'okay'. Ia mungkin asal saja bilang begitu tetapi aku senang," pungkas Taeyeon.

zayn malik - one direction


Zayn Malik One Direction Dikecam karena Agamanya
TIDAK mudah jadi kaum minoritas di negeri Barat. Itu yang dirasakan personel boyband Inggris One Direction, Zayn Malik, yang dicerca karena ia seorang muslim. 
Zayn Malik One Direction Dikecam karena Agamanya

Seperti diberitakan Yahoo! OMG, Kamis (21/6), seorang blogger bernama Debbie Schlussel menulis dalam blognya bahwa Zayn Malik berusaha membuat fans One Direction pindah agama dengan cara menulis tweet tentang Islam.

Zayn memang dikenal sebagai pemuda muslim yang relijius dan bahkan pernah menuliskan kalimat syahadat di akun Twitter-nya @zaynmalik.

Tweet inilah yang ternyata menuai kritik dari beberapa kalangan anti-muslim di Eropa dan Amerika, termasuk salah satunya Debbie Schlussel.

"Ia menggunakan pengaruhnya untuk menyebarkan agama Islam para penggemarnya, dan berusaha membuat mereka pindah agama. Itu berbahaya," tulis Debbie dalam blognya.

Namun kecaman Debbie dan beberapa kalangan anti-muslim ini justru ditolak mentah-mentah oleh banyak pihak. Di Yahoo! OMG Inggris, para fans One Direction jelas-jelas menyatakan dukungan mereka pada Zayn.

"Jangan ganggu Zayn. Hormatilah agama dan kepercayaan setiap orang," tulis seorang fans.

Penggemar lain menulis, "Zayn memang seorang muslim, tapi itu bukan hal yang buruk. Semua orang punya kepercayaan masing-masing yang mereka anggap benar. Dan jika ada fans yang pindah agama karena dia, itu hak mereka."

Zayn juga dipuji oleh muslim lain di industri hiburan Eropa dan Amerika. Wajahat Ali, penulis skenario di San Fransisco, menyebutkan bahwa kesuksesan Zayn justru dapat memperbaiki nama baik Islam di dunia barat.

"Dia menunjukkan bahwa seseorang dapat dihargai karena bakatnya, dan ia tak akan diasingkan hanya karena ia seorang muslim."

Zudhi Jasser, seorang aktivis muslim di Amerika, juga mendukung Zayn yang berani memproklamasikan keislamannya di dunia barat yang terkenal diskriminatif terhadap muslim. Namun ia mengingatkan bahwa muslim yang konservatif mungkin justru akan ikut mengecam Zayn karena tato dan tindikan di kupingnya.

Zayn Javvad Malik dilahirkan di Bradford, Inggris, pada 12 Januari 1993. Ibunya, Tricia Malik, adalah asli Inggris, sedangkan sang ayah, Yaser Malik, berdarah Pakistan

Selasa, 19 Juni 2012


Siwon Super Junior Ungkap Foto 'Anaknya'

 - Salah seorang member Super Junior,Siwon mengupload foto lucu pada tanggal 17 Juni silam. Tweet tersebut bakal membuat fans shock jika hanya dibaca sebagian.Siwon Super Junior Ungkap Foto 'Anaknya'
Siwon 
Siwon memulai tweetnya dengan pesan, "Setelah menjalani syuting MV semalaman, akhirnya aku sampai di rumah^^ Kali ini di Seoul, aku rasa aku akan berada di Seoul kurang dari 6 jam^^ Jadwal yang benar-benar sibuk di mana aku harus berkemas dan pergi lagi, namun udara pagi hari ini lebih indah dari biasanya^^ selamat pagi dunia," tulisnya.
Setelahnya ia menulis tweet yang cukup mengejutkan, "Karenanya, aku memperkenalkan anakku^^ aigoo, ketika aku melihatnya, ia memiliki masa depan yang kelam.. @AllRiseSilver ia begitu mirip kamu^^," tulisnya yang juga me-mention akun Eunhyuk.
editan foto eunhyuk ©twitter siwon
Bersamaan dengan itu, ia juga mengunggah foto Polaroid, di mana memperlihatkan satu orang bayi yang merangkak di lantai dan seolah menangis. Namun ternyata foto bayi tersebut adalah editan foto wajahEunhyuk yang dipadukan dengan tubuh bayi.
Penggemar yang sempat menduga Siwon benar-benar memiliki bayi akhirnya bisa bernafas lega setelah melihat foto tersebut. Eunhyuk pun membalas tweet Siwon dengan kata-kata, "Ia bakal menjadi terkenal," tulisnya.

leeteuk


Leeteuk Super Junior Pamer Foto di Depan Menara Eiffel

Foto itu menampilkan sosok Leeteuk di tengah lalu lalang kota Paris dengan Yesung dan menara Eiffel sebagai latar belakangnya
 -   baru saja mengunggah foto dirinya di akun Twitter miliknya. Foto bernuansa hitam putih itu menampilkan Leeteuk yang berada di tengah lalu lalang kota Paris, Perancis.

Sebagai latar belakang, tampak menara Eiffel berdiri menjulang serta personil Super Junior lainnya, . Dengan atasan putih yang ia kenakan, Leeteuk terlihat menonjol diantara orang-orang lainnya berbaju hitam.

Bintang acara "We Got Married" ini juga menuliskan komentarnya di bawah foto tersebut. "Selalu merasa bersyukur dan bahagia," tulis Leeteuk di akun Twitternya.

Melihat foto itu, sejumlah fans mengaku menyukainya. "Siapa yang memotret foto itu? Aku menyukainya," ujar salah seorang fans. "Aku tersentuh membaca tulisan Leeteuk, tapi tertawa ketika melihat Yesung," ujar fans yang lain.

Baru-baru ini, Leeteuk kembali membintangi reality show "We Got Married" dengan . Selain itu, bersama Super Junior ia dikabarkan tengah sibuk mempersiapkan album keenam mereka.

Senin, 11 Juni 2012

SMTOWN


Eunhyuk Pasrah Ditowel SNSD di Konser SMTown Taiwan

Lengan Eunhyuk yang berdiri di samping Girls' Generation tampak ditoweli oleh Yuri, Sooyoung dan Tiffany.
 - Ada pemandangan lucu saat konser SMTown Live III berlangsung di Taiwan Hsinchu County Stadium, Taiwan, 9 Juni lalu. Di akhir konser, seluruh artis penampil tampil bersama di atas panggung untuk pamit undur diri ke penonton. yang berdiri di sebelah  menjadi korban keusilan personil girlband itu.

Entah mungkin merasa gemas dengan Eunhyuk atau ingin menggodanya, di atas panggung  dan  asyik mencoleki lengan Eunhyuk dengan genit. Personil  itu pun merasa terganggu saat ditowel-towel oleh mereka. Dia pun memasang wajah pasrah yang lucu.

Video ekspresi lucu Eunhyuk saat dicolek-colek itu banyak beredar di internet. Tidak sedikit fans yang dibuat tertawa oleh tingkah lucu Eunhyuk dan Girls' Generation ini.

Konser SMTown Live III dimeriahkan artis-artis SM Entertainment dan ditonton lebih dari 30 ribu orang yang memadati arena konser. Mulai dari , Super Junior, Zhang Li Yun, Girls' Generation, dan duo Eunhyuk-.

Selama empat jam penuh, para artis penampil membawakan lebih dari 50 lagu. Walau konser berdurasi cukup lama, tapi penonton dibuat betah dengan berbagai aksi panggung menarik dari masing-masing artis pengisi. Konser akan berlanjut ke Jepang pada Agustus mendatang

choi siwon


Aduh, Choi Siwon Foto Cuma Pakai Jubah Mandi

Siwon membuat fans girang saat mengunggah selca di Twitter hanya dengan memakai jubah mandi yang membalut tubuhnya.

 - Foto selca terbaru  membuat semua fans kegirangan. Pasalnya di foto itu, Siwon hanya mengenakan jubah mandi sehingga dia tampak hot.

Foto yang diunggah tanggal 10 Mei itu diambilnya saat Siwon sedang berada di dalam kamar hotel. "Sebelum berangkat ke studio ^^ Pergi ke Tokyo besok untuk konser ^^ miss you all," tweet Siwon.

Alhasil foto personil  ini banyak dikomentari oleh fans dan netter. Mereka banyak memuji Siwon yang tetap tampan walau hanya memakai jubah mandi.

"Dia sangat seksi," puji seorang netter. "Foto ini pasti ilegal," komentar netter lainnya. "Ekspresinya sangat misterius."

hero jaejoong in time slip dr.jin


Hero Jaejoong Tunjukkan Cinta pada Park Min Young di 'Dr. Jin'

Hero mengungkapkan bahwa ia telah jatuh cinta pada Park Min Young semenjak masih kanak-kanak di serial kolosal 'Time Slip Dr. Jin'.

  kembali menawan hati pemirsa lewat aktingnya di serial "Time Slip Dr. Jin". Tak hanya menunjukkan karismanya sebagai prajurit militer, personil  ini juga membuat hati fans meleleh karena cintanya yang tulus pada .

Di episode terbaru serial kolosal itu, Hero (Kim Kyung Tak), menceritakan rasa cintanya yang dalam pada temannya, Jin Yi Han. Hero memberitahu sahabatnya itu, bahwa ia telah mencintai Park Min Young semenjak masih kanak-kanak. Bahkan saat Kim Eung Soo berencana membakar desa Park Min Young, ia mengaku rela menjadi orang jahat untuk menyelamatkannya.

Pengakuan ini pun membuat para fans kagum pada karakter yang dimainkan Hero. "Cintanya yang tulus pada Park Min Young membuatku sedih. Kisah cintanya membuatku menangis," ujar salah seorang fans.

Serial ini menceritakan tentang dokter masa kini yang melakukan perjalanan ke Dinasti Joseon. "Time Slip Dr. Jin" juga dimeriahkan oleh  ("My Princess"-2011), yang berperan sebagai sang dokter. Serial tersebut tayang mulai Mei di stasiun MBC.

girls generation


SNSD Cetak Rekor Penjualan Album Tertinggi di Jepang

Dari data Recording Industry Association of Japan, Girls' Generation berhasil menjadi girlband K-Pop pertama yang penjualan albumnya mencapai jutaan copy.
  mencetak rekor di Jepang. Dari pengumuman Recording Industry Association of Japan (RIAJ) yang dirilis 9 Juni lalu, album "Girls' Generation" yang dirilis 1 Juni tahun lalu berhasil terjual lebih dari satu juta copy.

Seperti yang dilansir Soompi, ini adalah pertama kalinya ada girlband K-Pop yang meraih jumlah penjualan sebanyak itu. Sebelumnya, hanya  yang menjadi penyanyi cewek Korea dengan penjualan album mencapai jutaan copy di Jepang.

Selain itu, Girls' Generation menjadi artis keempat yang berhasil mendaki posisi 1 di chart album mingguan Oricon setelah BoA,  dan . Istimewanya, girlband asuhan SM Entertainment itu juga memegang rekor sebagai penyanyi luar negeri (non-Jepang) yang bisa mencetak penjualan album tertinggi di Jepang.

Single Jepang keempat Girls' Generation, "Paparazzi", akan dirilis 27 Juni mendatang. Dalam rangka mempromosikan single ini, Girls' Generation akan mengadakan sejumlah kegiatan promo di sana. 

Sabtu, 02 Juni 2012

hero jaejoong :D


Hero Jaejoong Takut Syuting dengan Aktor Gaek Korea di 'Dr. Jin'

Hero Jaejoong Takut Syuting dengan Aktor Gaek Korea di 'Dr. Jin'

Hero mengaku merasa sedikit ketakutan saat syuting bersama Kim Eung Soo yang pernah berperan sebagai penjahat di serial Kim Soo Hyun.
WowKeren.com -  berakting bersama aktor gaek Korea Selatan di serial barunya, "Time Slip Dr. Jin". Salah satu aktor tersebut adalah Kim Eung Soo yang pernah menjadi musuh  di "The Moon Embracing Sun".

Personil  ini pun mengaku sempat takut saat syuting bersama Eung Soo di serial itu. "Aku merasa sedikit ketakutan padanya saat syuting bersama," ujar Hero.

Namun sebaliknya, Eung Soo malah menganggap Hero seperti anak laki-lakinya sendiri. "Ketika aku bertemu Hero Jaejoong untuk pertama kalinya, aku merasa terkesan. Dia sudah seperti anakku sendiri," ujar Eung Soo.

"Time Slip Dr. Jin" merupakan kisah berlatar belakang era 1860-an. Serial yang diadaptasi dari manga Jepang ini menceritakan tentang dokter masa kini yang melakukan perjalanan masa lalu ke dinasti Joseon. Rencananya, serial ini akan ditayangkan di stasiun MBC, Mei nanti. Serial ini juga akan diperankan oleh  ("City Hunter") dan  ("My Princess").

hero jaejoong


Pandangan Mata Hero Jaejoong di 'Dr. Jin' Buat Fans Meleleh

Para fans menyukai pandangan mata tajam Hero Jaejoong saat akan menangkap musuh di serial 'Time Slip Dr. Jin'.

WowKeren.com - Pandangan mata  di serial "Time Slip Dr. Jin" marak menjadi perbincangan di kalangan penggemar. Di sejumlah adegan serial kolosal itu, personil  ini kerap memberikan pandangan tajam saat akan menangkap musuh.

Beberapa foto Hero di serial itu menunjukkan pandangan tajamnya saat fokus mengejar musuh. Dalam salah satu foto, tampak aktor "Protect the Boss" ini menunggangi kuda sembari menodongkan pistol. Pandangan tajam Hero membuat sebagian besar fansnya terpikat.

"Pandangan hero melelehkan hatiku," ujar salah seorang fans. "Bagaimana mungkin pandangan matanya bisa begitu karismatik?" ujar fans yang lain.

Di serial ini Hero berperan sebagai seorang prajurit militer Dinasti Joseon bernama Kim Kyung Tak. "Time Slip Dr. Jin" juga dimeriahkan oleh  ("City Hunter"-2011) dan  ("My Princess"-2011). Serial tersebut tayang mulai Mei di stasiun MBC. 

hero jaejoong


Hero Jaejoong JYJ Senjata Rahasia Serial 'Dr. Jin'

Hero Jaejoong JYJ Senjata Rahasia Serial 'Dr. Jin'

Pihak produksi serial kolosal tersebut mengungkapkan, kehadiran Hero akan menambahkan unsur dramatis di 'Time Slip Dr. Jin'.
 -  rupanya memiliki peran yang besar untuk kesuksesan serial "Time Slip Dr. Jin". Pihak produksi serial itu mengungkapkan kehadiran Hero di serial ini bagikan sebuah senjata rahasia.

Meski bukan bermain sebagai pemeran utama, namun Hero berhasil menarik perhatian penonton dengan akting tangguhnya. Selain itu, karakter Hero disebut-sebut akan memberikan nuansa dramatis di serial ini. "Karakter Kim Kyung Tak (Hero) akan menambahkan unsur dramatis di serial ini," ujar salah seorang kru.

Dalam serial itu, ia berperan sebagai Kim Kyung Tak, seorang prajurit militer Dinasti Joseon. Aktingnya ini juga kerap mendapat pujian dari para fans. "Aktingnya sangat menakjubkan!" puji salah seorang fans beberapa waktu lalu.

"Time Slip Dr. Jin" merupakan serial yang diadaptasi dari manga Jepang berjudul "JIN". Serial yang tayang di stasiun MBC ini juga dibintangi oleh  ("City Hunter") dan  ("My Princess").

super junior


Super Junior Gelar Fan Meeting di Jepang Saat Ultah Yesung

Sabtu, 02 Juni 2012 14:05 | 

Super Junior


Super Junior Gelar Fan Meeting di Jepang Saat Ultah Yesung
Super Junior 
 - Menyadari kesuksesan mereka yang luar biasa di Jepang, Super Junior mengumumkan bahwa mereka akan menggelar fan meeting pertama di Jepang.Dilansir kpopstarz.com, Super Junior akan menggelar fan meeting pertama kalinya sepanjang sejarah bermusik mereka di Jepang bertajukELF-JAPAN FAN MEETING 2012 yang akan digelar pada 24 Agustus mendatang di panggung outdoor, di Yokohama Red Brick Park.
Fan meeting ini merupakan sebuah event super ekslusif yang hanya ditujukan untuk anggota fan club resmi Super Junior, ELF-JAPAN. Berbeda dengan gelaran Super Show 4 yang ditujukan untuk seluruh fans yang telah mendukung aktivitas Super Junior di Jepang.
Sampai saat ini harga tiket dan anggota siapa saja yang bisa ikut belum dirilis. Yang bisa hadir dalam acara itu memang terbatas anggota ELF-JAPAN saja. Dan untuk ELF lain yang berharap bisa mengikuti event ini, mereka harus mendaftar untuk menjadi anggota resmi fan club yang dibuka hanya sampai 18 Juni pukul 11.50 waktu Jepang.
Informasi selengkapnya mengenai fan meeting itu ada di situs Jepang resmiSuper Junior, dan untuk mendaftar menjadi anggotanya silahkan klik DI SINI. Event itu sendiri pasti akan terasa semakin istimewa lantaran bertepatan dengan ulang tahun Yesung, lead vokal Super Junior.
Ada ELF Indonesia yang berminat ikut serta? berharap saja Super Junior akan menggelar fan meeting di Indonesia suatu saat nanti ya.

super junior


Super Junior Ditunjuk Jadi Duta Shopping Korea Selatan

Sebagai duta kehormatan Seoul Summer Sale 2012, Super Junior akan aktif mempromosikan Seoul sebagai surga penggemar shopping.

Super Shopping, Super Shows, Super Tours. Popularitas  sebagai artis Hallyu papan atas membuat mereka ditunjuk sebagai Duta Kehormatan Seoul Summer Sale 2012. Seoul Summer Sale merupakan event tahunan di mana masyarakat bisa mendapat potongan harga atau diskon khusus selama musim panas di Seoul.

Program ini merupakan acara shopping tahunan terbesar di Korea Selatan. Sebagai duta kehormatan, Super Junior akan aktif mempromosikan Seoul Summer Sale untuk menarik minat turis luar negeri supaya berbelanja di negara mereka. Mulai dari pasar tradisional, mall, toko kecantikan, makanan, toko fashion dan lainnya.

Pemerintah juga menyiapkan program menarik bagi para shopaholic yang berbelanja di Seoul. Antara lain ada hadiah perjalanan ke Korea, album Super Junior yang sudah ditanda-tangani masing-masing personil, produk Etude House dan lainnya.

Ini adalah dua kalinya Super Junior ditunjuk sebagai duta kehormatan festival shopping Seoul. Tahun lalu mereka juga menjalankan tugas yang sama dan terbukti efektif bisa mendatangkan lebih banyak turis lokal dan manca negara ke Seoul. (wk/dn)